Sahijab – Aktris terkenal, pembawa acara televisi, dan bos merek jilbab terbesar Malaysia, Neelofa Noor memutuskan bercadar. Ia berharap bisa selalu memakai cadar untuk setiap penampilannya di depan publik.
Neelofa yang juga sebagai seorang Selebgram, mulai mengunggah foto dirinya mengenakan cadar atau niqab di Instagram. Dan ia mengucapkan rasa terima kasih kepada penggemar dan teman-temannya atas dukungan yang luar biasa.
"Terima kasih banyak atas semua pesan positif dan doa yang baik. Aku tidak bisa membalas semuanya sekarang, terlalu banyak," kata Neelofa dikutip Sahijab dari Coconuts.
Baca Juga: 7 Gaya Berhijab Siti Nurhaliza Saat Olahraga hingga di Rumah Saja
Pengusaha yang berada di belakang merek hijab Naelofar ini, juga menjadi pembawa acara talk shownya sendiri Next To Neelofa. Dia menegaskan bahwa akan selalu mengenakan cadar di episode berikutnya saat tampil.
"Tolong doakan saya, karena saya adalah orang yang telah membuat kesalahan di masa lalu. Saya akan terus meningkatkan diri. Doakan perjalanan baru saya," tulis Neelofa di Instagramnya.