Sahijab Beauty – Manfaat pisang untuk kesehatan sangat luar biasa, tetapi kulitnya akan kita buang karena dianggap tidak bermanfaat. Tapi tahukah Anda, jika kulit pisang memiliki manfaat tidak kalah hebat untuk perawatan wajah terutama mengobati jerawat.
Ya, masalah kulit yang satu ini kerap memusingkan terutama kaum remaja yang berurusan dengan jerawat. Menggunakan kulit pisang untuk mengatasi jerawat adalah solusi yang efektif. Ingin tahu bagaimana cara mengobati jerawat dengan kulit pisang? Mari kita lihat lebih lanjut.
Kulit pisang sarat dengan antioksidan seperti lutein yang membantu melindungi kulit dari faktor penyebab kerusakan. Juga merupakan sumber asam lemak esterifikasi yang melimpah, yang membantu mengobati masalah seperti eksim dan psoriasis. Kulit pisang juga merupakan sumber seng yang bagus, yang membantu memerangi jerawat.
Baca Juga: 5 Manfaat Kulit Pisang untuk Wajah, Jangan Langsung Buang