Sahijab Update – Banyak hal yang menarik selama penyelenggaraan Piala Dunia 2022 di Qatar, salah satunya adalah masjid yang menjadi daya tarik bagi wisatawan. Di antaranya banyak masjid di Qatar, Masjid Biru di Katara, Doha dikunjungi ribuan non muslim setiap harinya.
Dengan hampir satu juta penggemar datang dari seluruh dunia untuk menghadiri pertandingan Piala Dunia, masjid di Doha ini telah menjadi daya tarik besar. Termasuk bagi pengunjung, yang ingin belajar lebih banyak tentang budaya dan agama Islam yang baik dan benar.
Dikutip Sahijab dari laman About Islam, masjid ini telah dikunjungi ribuan pengunjung setiap hari. Dan mereka menyajikan ratusan kegiatan seni, budaya dan hiburan bertepatan dengan Piala Dunia FIFA Qatar 2022.
"Tujuan mempersiapkan tempat ini di dekat masjid adalah untuk memperkenalkan budaya pakaian, makanan dan minuman, kebiasaan dan tradisi Qatar kepada orang asing. Dan sebagian besar pertanyaan mereka adalah tentang hubungan sosial keluarga Qatar dan tradisi pernikahan," kata salah satu relawan Umm Ahmed.
"Pertanyaan sosial kebanyakan tentang kehidupan seorang Muslim berdasarkan nilai-nilai Islam. Banyak pengunjung mengakui bahwa pandangan mereka tentang Islam dan Muslim dinodai oleh banyak prasangka yang tidak dapat dibenarkan, tetapi berada di Qatar telah membantu mengubah pandangan mereka seratus delapan puluh derajat," tambahnya.
Umm Ahmed dan sukarelawan lainnya adalah bagian dari upaya Qatar untuk menjembatani budaya dan menyebarkan pemahaman yang lebih baik. Mereka beroperasi di lounge yang terletak di dekat masjid, yang memiliki tanda bertuliskan "Tanya saya tentang wanita di Qatar."
Di lounge, pengunjung wanita asing dapat duduk dan minum teh dan kopi, serta belajar tentang kehidupan sosial di Qatar. Dan di sana juga terdapat sejumlah sukarelawan menjawab pertanyaan yang dilayangkan.