• Photo :
        • Wanita berhijab.,
        Wanita berhijab.

      Vitamin C bisa berfungsi sebagai antioksidan yang memblokir zat-zat yang merusak kulit sebelum menyerang kulit kita dan menimbulkan dampak seperti kerutan atau flek hitam. Selain itu, vitamin C juga memperlambat proses produksi melanin pada kulit. 

      Melanin inilah yang bisa menyebabkan munculnya flek hitam. Flek hitam kamu bisa hilang tanpa bikin warna kulit kamu jadi tidak alami dengan vitamin C. Jika kamu belum terbiasa mengonsumsi vitamin C sehari-hari, yuk mulai melakukannya.

      Selain dari jeruk, kamu juga bisa mendapatkan vitamin C dari cabe, jambu merah, kiwi, brokoli, leci, dan stroberi. Kamu juga bisa menggunakan obat tetes atau krim vitamin C langsung pada kulit sebelum menggunakan tabir surya setiap paginya.

      4. Gunakan masker yogurt

      Produk dairy biasanya memiliki kandungan asam laktat yang tinggi dan bisa mencerahkan sekaligus mengeksfoliasi kulit. Asam laktat ini juga bisa mencegah dan mengurangi pigmentasi kulit yang menyebabkan warna kulit semakin gelap. Selain itu, yogurt juga bisa meratakan warna kulit, terutama bagian dengan flek hitam, dan mengencangkan kulit wajah lho.

      Supaya efektif sebagai cara menghilangkan flek hitam pada wajah yang membandel, kamu bisa menggunakan plain yogurt tanpa rasa sebagai masker. Cukup oleskan yogurt pada wajah seperti kalau kamu mengoleskan masker pada kulit wajah, lalu biarkan selama 20 menit hingga meresap dan kering. Setelah itu, segera bilas wajah dengan air bersih. Gunakan masker ini minimal seminggu sekali untuk hasil efektif.

      5. Gunakan air perasan lemon

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan