• Photo :
        • Cara praktis dan mudah hilangkan komedo,
        Cara praktis dan mudah hilangkan komedo

      Sahijab – Pastinya dalam menjaga kulit wajah agar terlihat cerah dan bersinar pastinya membutuhkan penanganan yang tepat untuk menjaga wajah agar tetap sehat dan glowing. Tentunya ada juga permasalahan pada wajah yang pastinya mengganggu penampilan kamu sehari-hari. Salah satunya adalah komedo. Beragam cara bisa kamu coba untuk menghilangkannya, mulai dari facial, scrub wajah, hingga menggunakan masker.

      Namun, tidak semua hal tersebut bisa menghilangkan komedo secara keseluruhan. Kamu bisa menggunakan salah satu cara untuk membasmi komedo hitam dengan menggunakan pore strip. Bentuk dari produk ini semacam solatip yang ditempelkan di bagian hidung. Pore strip bisa menjadi solusi untuk mengatasi komedo membandel di hidung kamu. 

      Komedo membandel menjadi masalah kulit yang paling mengesalkan dan banyak terjadi pada kulit wajah. Pori-pori yang membesar, kemudian tersumbat sebum, debu, dan kotoran lain, ini cikal bakal munculnya komedo di kulit wajah. Cara untuk menggunakan pore strip cukup mudah dan bisa kamu coba dirumah. Berikut ini Sahijab akan memberikan tips cara pakai pore strip dengan benar agar komedo yang membandel bisa hilang:

      1. Membersihkan Wajah 

      Sebelum kamu memakai pore strip untuk menghilangkan komedo bandel, sebaiknya membersihkan wajah terlebih dahulu. Hal ini bertujuan untuk menbasmi debu, kotoran, serta sisa makeup yang masih melekat. Supaya pore strip bisa mengangkat komedo membandel secara ampuh. 

      Membersihkan wajah bertujuan untuk menghilangkan kotoran, debu, dan juga sisa-sisa makeup yang masih menempel agar pore strip bisa bekerja maksimal.

      Baca Juga: Cara Membuat Masker Alami untuk Mengatasi Komedo dan Jerawat

      2.Membilas Wajah dengan Air Hangat

      Jangan membilas wajah kamu dengan air dingin, karena air dingin berfungsi untuk menutup pori-pori pada wajah kamu. Sebaiknya gunakan air hangat berguna untuk membuka pori-pori wajah sehingga komedo akan lebih mudah terangkat. Bisa dengan membilas wajah secara langsung dengan air panas maupun dengan menggunakan kapas lalu diusap secara perlahan .

      3. Melakukan Eksfoliasi Wajah

      Selain membilas wajah dengan air hangat, kamu juga bisa melakukan eksfoliasi wajah terlebih dahulu. Dengan begitu kotoran, debu, sisa kosmetik, dan sel kulit mati tidak menumpuk pada pori. Selain itu, eksfoliasi wajah juga bermanfaat untuk melembutkan komedo sehingga lebih mudah terangkat.

      Baca Juga: Pengertian Hyaluronic Acid Serta Manfaatnya bagi Wajah

      4. Menggunakan Pore Strip

      Setelah semua langkah sudah dilakukan buka pore stripmu lalu baca aturan pakainya, setelah itu tempelkan pada area yang berkomedo. Pastikan tanganmu kering agar pore strip tidak menempel pada tanganmu. Angkat pore strip secara perlahan dan bersihkan kembali dengan air dingin. Akhiri dengan perawatan kulit seperti biasa.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan