• Photo :
        • Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kecantikan,
        Manfaat Minyak Zaitun Untuk Kecantikan

      Anda dapat menambahkan minyak zaitun dengan bahan apa pun sebagai pelembab dengan mengoleskannya langsung pada kulit. Selanjutnya, Anda dapat membersihkan minyak berlebih menggunakan handuk atau kain. 

      Perlu Diwaspadai, Risiko Penggunaan Minyak Zaitun 

      Berdasarkan riset, minyak zaitun telah terbukti manfaatnya bagi kesehatan. Namun, penelitian lain juga menyatakan bahwa orang yang memiliki kulit sensitif bukan pilihan yang baik untuk menggunakannya, terutama bagi seseorang yang memiliki kulit berminyak atau dermatitis. 

      Berdasarkan penelitian dengan berjudul Effect of olive and sunflower seed oil on the adult skin barrier: implications for neonatal skin care.  Hasil penelitian tersebut menyatakan bahwa minyak zaitun pada orang dewasa tertentu dapat benar-benar memperburuk kondisi kulit mereka, hingga disarankan agar para orang tua menghindari penggunaan minyak zaitun pada bayi mereka. 

      Oleh karena itu, jika Anda ingin menggunakan minyak zaitun untuk kesehatan kulit, perlu diperhatikan dan dipastikan untuk memeriksakan kondisi kulitmu ke dokter spesialis terlebih dahulu. Tujuannya agar memastikan bahwa apakah kulitmu sensitif terhadap penggunaan minyak zaitun atau tidak. 

      Itulah beberapa manfaat minyak zaitun untuk kulit wajah. Mulai dari mencegah kerusakan kulit akibat paparan radiasi sinar UV, menyehatkan kulit wajah, hingga melembapkan kulit dan menghilangkan bakteri. Namun, sebelum di aplikasikan pada wajah, sebaiknya dipastikan terlebih dahulu dan dibicarakan dengan dokter spesialis kulit.

      Karena, terdapat kemungkinan pada penggunaan minyak zaitun pada kulit wajah tidak cocok untuk semua orang. Terutama bagi orang yang memiliki alergi, kulit sensitif, hingga memiliki kondisi kulit seperti dermatitis

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan