• Photo :
        • OOTD baju putih untuk wanita berhijab.,
        OOTD baju putih untuk wanita berhijab.

      Sahijab – OOTD baju putih memang tidak ada matinya, dan bisa dipadu padankan dengan beragam gaya dan juga selera. Bahkan yang unik dari warna putih adalah membuat penampilan semakin cerah dan ceria, selain bersih tentunya dan uniknya bisa membuat wajah terlihat lebih glowing.

      Terutama untuk kamu yang bingung mencari outfit atau gaya hijab di hari senin, baik untuk bekerja atau ke kampus. Baju putih bisa menjadi salah satu pilihan, agar kamu terlihat lebih bersemangat dan juga siap menyambut hari yang biasa tidak disukai banyak orang.

      Nah, untuk kamu yang masih bingung OOTD baju putih untuk wanita berhijab, berikut Sahijab rangkum di antaranya. Gaya hijab berikut ini dirangkum dari akun Instagram @hijabchic yang salah satunya bisa menjadi inpirasi kamu dalam berhijab. Yuk kita simak langsung.

      Baca Juga: OOTD Ngecamp Agar Tetap Tampil Nyaman dan Aman 

      OOTD Baju Putih

      1. OOTD baju putih pertama adalah dari jenis tunik, namun uniknya satu bagian dimasukkan ke dalam celana, sehingga penampilan kamu semakin berbeda.

      2. Ingin kepantai tapi takut memakai baju putih? Tenang, baju putih justru bisa membuat kamu lebih adem meskipun cuaca di pantai sangat panas.

      3. Berikutnya dari OOTD baju putih adalah dengan mengenakan jumpsuit yang dipadukan dengan atasa putih. Gaya berhijab yang satu ini cocok untuk dipakai ke kantor.

      4. Untuk kamu yang ingin lebih stylish atau trendy, cobalah padu padan atasan putih dengan celana jeans. Ditambah dengan aksesoris kacamata, yang membuat penampilan kamu lebih kasual.

      5. OOTD baju putih untuk wanita berhijab berikutnya adalah dari tunik dan dengan bawahan serba putih. Namun, warna hijab cukup berbeda sehingga lebih menonjol dan terlihat glowing sempurna.

      6. Untuk kamu yang senang dengan gamis, memakai pakaian serba putih sangat pas untuk dijadikan OOTD santai atau jalan-jalan.

      Baca Juga: OOTD Celana Jeans Cutbray dan Hijab Agar Tampil Vintage

      Itulah OOTD baju putih yang bisa kamu jadikan inspirasi dalam berhijab hari ini, jadi siap menyambut hari senin?

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan