• Photo :
        • Masker,
        Masker

      Sahijab – Pemerintah mulai menyebut periode saat ini sebagai periode pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi. Periode ini disebut juga sebagai periode menuju new normal

      Sejak pandemi Covid-19 merebak, penggunaan masker mulai menjadi kebiasaan baru yang dilakukan publik. Setelah harganya sempat melambung tinggi kini harga masker mulai kembali normal. Dan memakai masker mulai menjadi kebiasaan baru. 

      Baca juga: Hijabers, Simak Tips agar Tak Bawa Pulang Corona dari Pasar

      Tapi sudah benarkah cara hijaber memakai masker, bahkan melepas dan membuangnya. Sebab, ternyata Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mengeluarkan tulisan tentang penggunaan masker yang benar. Berikut panduannya:

      1. Sebelum menyentuh masker, cuci tangan dengan sabun dan air mengalir (minimal 20 detik) atau cairan pembersih berbahan alkohol (minimal 60%).

      2. Ambil masker dan periksa apakah ada sobekan atau lubang.
      Pastikan arah masker sudah benar (pita logam terletak di sisi atas).

      3. Pastikan sisi depan masker (sisi yang berwarna) menghadap depan Letakkan masker di wajah Anda.

      4. Tekan pita logam atau sisi masker yang kaku sampai menempel sempurna ke hidung Tarik sisi bawah masker sampai menutupi mulut, hidung dan dagu, pastikan tidak ada sela antara wajah dan masker.

      5. Setelah digunakan, lepas masker, lepas tali elastis dari daun telinga sambil tetap menjauhkan masker dari wajah dan pakaian, untuk menghindari permukaan masker yang mungkin terkontaminasi.

      6. Segera buang masker di tempat sampah tertutup setelah digunakan.

      7. Bersihkan tangan setelah menyentuh atau membuang masker. Cuci tangan pakai sabun dan air mengalir (minimal 20 detik) atau bila tidak tersedia, gunakan cairan pembersih berbahan alkohol (minimal 60%).

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan