• Photo :
        • Tantri Kotak ,
        Tantri Kotak

      “Dan sebisa mungkin tidak menjadikan alasan adik sebagai korban yang dia lakukan. Misal, ‘Jangan berisik ya adiknya tidur’ kondisinya kalo Kara lagi rewel minta sesuatu, terus adiknya yang seakan jadi korban. Itu akan menyebabkan adik yang bener2 jadi korbannya dia,” ucap Tantri. 

      Untuk hal ini, Tantri menjelaskan bagaimana caranya agar tidak membuat Kara merasa bersalah, karena bayi yang baru lahir memang membutuhkan perhatian lebih.  

      “Jadi dia merasa disaat bernegosiasi kenapa adik harus diutamakan? Naaahh kalo aku lebih baik, ajak Kara ke tempat lain dan bisikin Panda untuk jaga adik yg lg tdr. Atau sebaliknya, Panda yang negosiasi dengan Kara di tempat lain, aku yg jaga Arka,” lanjutnya. 

      Dengan kata lain, lewat hashtag Celoteh Bunda Kara, Tantri menerangkan bahwa ucapan atau perkataan terhadap anak pertama harus benar-benar dijaga. Sebab, walaupun memang anak kedua membutuhkan perhatian khusus ketika baru lahir, anak pertama juga butuh untuk dihargai sejak dini.  

      “Hati2 dengan ucapan banget deh, biar Kara menjadi anak kecil yang di hargai juga, bukan hanya adik yg di hargai. . . Ini sedikit ilmu yang aku terapkan dari belajar parenting sebelum lahiran beberapa waktu lalu, dan Alhamdulillah sampai saat ini berjalan dengan baik, semoga bermanfaat ya! #CelotehBundaKara,” tutur Tantri. (asp)

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan