Sahijab – COVID-19 sampai saat ini, telah merenggut nyawa sebanyak 49 orang. Data ini, tentunya harus menjadi perhatian kita, untuk tetap mengikuti himbauan pemerintah. Kita tentu tidak ingin, diri kita atau keluarga menjadi korban 'keganasan' virus Corona.
Terlebih, korban yang meninggal dunia tidak boleh dilayat, salat gaib pun terbatas, hingga tidak diperbolehkannya mengantarkan jenazah ke kuburan. Sebagai seorang muslim, ini tentu menyadarkan kita betapa berharganya kesehatan.
Dan, yang bisa kita lakukan hanyalah memberikan doa dari jarak jauh, atau jarak aman. juga kita masih boleh melayat kerabat keluarga yang ditinggalkan, untuk memberikan semangat dan menguatkan batin mereka.
Lalu, ada pertanyaan, apakah doa yang diucapkan kerabat atau anak sampai kepada jenazah akibat penyakit menular seperti COVID-19?
Menurut Buya Yahya dalam akun Youtube Al-Bahjah TV menjelaskan, ada beberapa hal yang menjadi sebab terhalangnya doa anak kepada orangtua yang meninggal dunia.