• Photo :
        • Ilustrasi makanan sehat.,
        Ilustrasi makanan sehat.

      Sahijab – Bulan Ramadhan dalam beberapa hari akan meninggalkan kita semua, dan akan terasa sedih setelah sebulan penuh berpuasa. Begitu pula dengan pola makan, yang biasanya setelah berakhirnya bulan Ramadhan kembali normal sehingga banyak yang makan berlebihan.

      Dikutip Sahijab dari Gulf News, seorang ahli di Imperial College London Diabetes Center (ICLDC) Mubadala Health menawarkan tips untuk kembali makan normal setelah berpuasa.

      Menurut Dr Farhana Bin Lootah, seorang spesialis penyakit dalam di Imperial College London Diabetes Center (ICLDC) Mubadala Health, penting bagi setiap orang yang berpuasa, terutama bagi penderita diabetes. Dan memperkenalkan kembali makanan secara terkontrol dan disiplin setelah Ramadhan berakhir.

      Baca Juga: Benarkah Makan Lebih Sering Bikin Lebih Sehat?

      "Kembali ke pola makan normal setelah Ramadhan mungkin akan mengejutkan tubuh Anda dan dapat memicu efek samping yang tidak diinginkan jika tidak dikelola dengan baik," kata Farhana.

      Selama berpuasa, tubuh memproduksi enzim pencernaan yang jauh lebih sedikit. Sehingga jika makan berlebihan bisa membuat usus syok dan terbebani.

      "Puasa menyebabkan beberapa perubahan dalam tubuh Anda; misalnya, produksi enzim pencernaan berkurang, dan lapisan pelindung perut Anda mungkin berkurang untuk sementara yang dapat menyebabkan iritasi jika perut Anda terlalu terbebani," tambahnya.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan