• Photo :
        • Source : Republika,
        Source : Republika

      Mengapa meminta pengampunan setelah setiap sholat? Penasihat Ilmiah Mufti Agung dan anggota Fatwa Dar Al Iftaa Mesir, Syekh Dr Magdi Ashour mengatakan, memohon ampunan adalah ibadah yang tidak terbatas pada orang-orang yang bermaksiat saja, tetapi juga sangat baik dilakukan orang-orang yang taat.  Nabi sendiri memberi contoh untuk terus-menerus mencari pengampunan usai sholat. 

      Contoh ini juga untuk mendorong Umat Islam untuk mencari pengampunan setelah sholat untuk menebus dosa-dosa yang dilakukan. 

      Dia menambahkan, seorang Muslim mungkin lalai dalam sholatnya dengan tidak khusyuk dan fokus saat menjalaninya karena memikirkan hal-hal duniawi. 

      Oleh karena itu, taubat setelah setiap sholat menjadi wajib untuk menebus dosa yang dilakukannya dalam sholat. 

      Syekh Asyur juga menekankan bahwa mencari pengampunan adalah penting setelah setiap ibadah, bukan hanya saat sholat saja. Allah SWT berfirman: 

      ثُمَّ أَفِيضُوا۟ مِنْ حَيْثُ أَفَاضَ ٱلنَّاسُ وَٱسْتَغْفِرُوا۟ ٱللَّهَ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ غَفُورٌ رَّحِيمٌ  “Kemudian bertolaklah kamu dari tempat bertolaknya orang-orang banyak ("Arafah) dan mohonlah ampun kepada Allah; sesungguhnya Allah Mahapengampun lagi Mahapenyayang.” (QS Al Baqarah 199).   

      Berita Terkait :

      Disclaimer: Semua artikel di kanal Sindikasi ini berasal dari mitra-mitra Viva Networks. Isi berita dan foto pada artikel tersebut di luar tanggung jawab Viva Networks.

  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan