• Photo :
        • Salad buah untuk menu buka puasa.,
        Salad buah untuk menu buka puasa.

      Sahijab – Resep salad buah selalu dicari, terutama menjelang bulan Ramadhan yang menjadi menu buka puasa yang segar dan menyehatkan. Salad sendiri menjadi makanan penyeimbang gizi agar lebih sehat dapat dihidangkan menggunakan saus mayones, madu, yoghurt, perasan jeruk, keju dan lain sebagainya.

      Dan resep salad buah cocok untuk dijadikan menu andalan buka puasa yang simple, dan bahan-bahan terjangkau. Salad juga digunakan kebanyakan orang sebagai makanan diet, yang membantu melancarkan pencernaan pada orang yang tengah program menurunkan berat badan.

      Cara membuat salad buah untuk diet pun dapat kamu temukan untuk menjadi petunjuk makanan cemilan kamu. Beragam buah dan sayur mengandung kalori rendah dan kaya akan serat, sehingga sangat baik untuk menunjang program diet. Pilih bahan sesuai selera yang segar, sehat, tidak mengandung pemanis buatan dan bahan pengawet.

      Supaya tidak mengganggu nutrisi dietmu, kamu juga bisa memodifikasi salad buah dengan varian atau topping lezat lainnya. Jangan lupa beri topping mayones atau yougurt dicampur parutan keju yang super duper melimpah, agar menambah cita rasa gurih pada salad buahnya.

      Baca Juga: Resep Brulee Bomb Camilan Viral, Cocok Untuk Menu Berbuka Puasa

      Resep Salad Buah

      Bahan-bahan:

      • 2 sendok makan madu asli
      • 1 cangkir air jeruk asli (tanpa gula)
      • Setengah sendok teh parutan kulit lemon
      • Stroberi
      • Kiwi
      • Jeruk
      • Apel
      • Mangga
      • Anggur
      • Keju
      • Yogurth 

      Cara membuatnya: 

      1. Potong dadu semua buah tersebut dan campurkan ke dalam satu wadah. Untuk takarannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Kamu sendiri juga dapat mengganti buah-buahan di atas dengan buah lain yang disukai loh. Disarankan untuk memilih buah berair agar perut kenyang lebih lama.
      2. Lalu, tuang saus jeruk madu ke dalam mangkuk buah dan aduk rata. Agar terasa lebih segar, masukkan sebentar ke dalam kulkas. Jangan lupa untuk menambahkan biji chia atau daun mint untuk menambahkan rasa segar.
      3. Tambahkan yogurt dan parutan keju di atasnya, dan salad buah siap dimasukan ke dalam kulkas.
      4. Tunggu 30 Menit di kulkas sambil menunggu adzan magrib, agar lebih segar saat disantap.

      Baca Juga: Rahasia Kolak Sehat Ala dr Zaidul Akbar, Cukup Tambah Bahan Satu Ini

      Selamat mencobanya, jangan lupa bagikan resep ala Sahijab ini ke teman-teman kalian, agar lebih bermanfaat dan bisa ditiru oleh banyak orang di rumah.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan