• Photo :
        • Ilustrasi berdoa,
        Ilustrasi berdoa

      Sahijab – Setiap Muslim pasti tahu tentang doa. Berdoa adalah bagian dari keimanan kita pada Allah SWT, juga bagian dari mendekatkan hubungan kita pada Allah SWT. 

      Berdoa juga hal yang sangat privat, hanya kita dan Allah SWT yang tahu tentang hal yang kita sampaikan. Dalam Al Quran Allah SWT berjanji akan mengabulkan doa bagi mereka yang meminta kepada-Nya. Selain itu, doa juga bisa menghapuskan dosa-dosa, memperlancar rizki yang barokah, dan mengubah nasib kita. 

      Allah Subhanahu Wa Ta’ala menyebutkan di dalam Al Quran: 

      وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِى عَنِّى فَإِنِّى قَرِيبٌ‌ۖ أُجِيبُ دَعۡوَةَ ٱلدَّاعِ إِذَا دَعَانِ‌ۖ فَلۡيَسۡتَجِيبُواْ لِى وَلۡيُؤۡمِنُواْ بِى لَعَلَّهُمۡ يَرۡشُدُونَ

      Artinya: “Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah)-Ku dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.” (Q.S. Al-Baqarah [2]: 186).   

      Dalam riwayat hadits disebutkan:

      مَنْ لَا يَسْأَلِ اللَّهَ يَغْضَبْ عَلَيْهِ
      Artinya: “Barangsiapa yang tidak meminta kepada Allah, Dia akan marah kepadanya.” (H.R. At-Tirmidzi dari Abu Hurairah Radhiyallahu ‘Anhu).

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan