• Photo :
        • Acara Sahurnya Pesbukers,
        Acara Sahurnya Pesbukers

      Sahijab – Menyambut datangnya bulan Ramadhan 1442 Hijriyah, ANTV hadirkan program spesial untuk menemani pemirsa selama satu bulan penuh. Mengusung tema "Cinta Ramadan" ANTV menyajikan program "Sahurnya Pesbukers" dan "Pesbukers New Normal".

      Program Sahurnya Pesbukers akan hadir di layar kaca ANTV mulai tanggal 13 April 2021, dan ditayangkan setiap hari pukul 02.00 WIB. Serta untuk menemani waktu berbuka melalui program Pesbukers New Normal mulai pukul 16.00 WIB. 

      Baca Juga: Lirik Lagu Cahaya dari Feby Putri yang Terinspirasi dari Perjuangan

      "Hadirnya program Pesbukers di waktu sahur dan berbuka tentu diharapkan selain dapat memberikan hiburan bagi pemirsa juga dapat memberikan semangat ramadan serta nilai-nilai positif kepada pemirsa. Walaupun dalam kondisi new normal ditengah pandemi, kami tetap berusaha menyajikan yang terbaik seperti menghadirkan komedian-komedian ternama dan beberapa wajah baru yang menjadi daya tarik tersendiri dari program ini serta bintang-bintang serial India ANTV secara virtual," ungkap Kelly Da Cunha - GM Produksi ANTV.

      Menemani waktu sahur, Raffi Ahmad, Ruben Onsu, Ivan Gunawan, Eko Patrio, Rizky Billar, Nunung, Vega Darwanti, Bolot, Celine Evangelista, Vicky Prasetyo, Happy Asmara serta beberapa artis dari serial India ANTV akan hadir dalam Sahurnya Pesbukers.

      Dimulai dengan segmen 'Segudang; Sketsa Lagu Dangdut' yang mana sketsa komedi bercerita dari sebuah judul lagu yang dipandu oleh seorang dalang dan sinden. Setelah itu dilanjutkan dengan sketsa 'Orasi; Obrolan Sana Sini' yang mengangkat berita – berita yang sedang viral dari artis maupun orang biasa yang dipandu oleh Raffi Ahmad & Ivan Gunawan. 

      Sketsa komedi berlanjut dengan 'Skrim' atau sketsa komedi kriminal dan 'Jeritan Suara Hati' yang dimainkan berdasarkan cerita – cerita tragis seseorang, lalu dilanjutkan dengan 'Keluarga Gunung; Igun Nunung'.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan