Sahijab Hijabtainment – Nabilah Ayu atau Nabilah eks JKT48 membagikan ceritanya mengenai ujian yang diterimanya usai memutuskan untuk mengenakan hijab dalam beberapa jam. Hal itu diungkapkan Nabilah saat dirinya menjadi bintang tamu dalam podcast di YouTube The Leonardo's.
Nabilah JKT48 mengaku kepada Onadio Leonardo sebagai pembawa podcast-nya bahwa dirinya ditawari pekerjaan endorse pakaian dengan bayaran yang besar saat baru beberapa jam memutuskan untuk berhijab.
“Waktu gue baru berhijab, itu ada tawaran kerjaan yang itu ujian lah buat buat gue," ungkap Nabilah Ayu dikutip pada Kamis, 26 Januari 2023.
“Jadi gini, aku kan sering di endorse kayak baju baju brand yang kayak clothing line. Itu baju sering ngendorse gue apalagi dengan tampilan gue yang gue bilang agak tomboy, jadi mereka seneng banget endorse gue dan itu besar jumlahnya,” tambahnya.
Namun, pada saat itu Nabilah harus menolak tawaran endorse dengan bayaran fantastis tersebut lantaran berpegang teguh untuk tetap berhijab dan tak ingin melepas hijabnya.
“Ketika aku berhijab, itu baru banget sehari berhijab, belum ada sehari malah. Ditawarin lagi. Baru beberapa jam, nggak ada sehari loh," sambungnya lagi.