"Saya ingin sampaikan kepada kita semua, kita harus berhati-hati memberlakukan (PSBB) di Sulsel, karena tidak semua wilayah sama dari 24 kabupaten kota. Episentrum penyebaran mulai dari Makassar, dan daerah penyangga kita Gowa dan Maros. Nah, ini sekarang kita fokus disini. Kita jangan lupa bahwa Sulsel ini adalah penyangga pangan nasional," kata Nurdin, saat video conference dengan awak media, Selasa.
Sulsel sebagai daerah penyangga pangan nasional, menjadi pertimbangan Nurdin Abdullah. "Bagaimana nantinya kalau semua petani kita dirumahkan? Sekarang ini lagi musim tanam. Jangan-jangan, justru bukan Corona yang membunuh kita, tapi kita mati kelaparan," ujarnya.
Sejauh ini, kata Nurdin, Gugus Tugas Covid-19 terus melakukan upaya untuk mencegah penularan Corona, di antaranya dengan melakukan pemetaan beberapa wilayah yang memang menjadi pusat penularan.
"Kita coba lakukan isolasi wilayah, apakah mulai dari tingkat RT, RW, Kelurahan dan Kecamatan. Tetapi, ini ada risikonya. Tidak mungkin orang dirumahkan tanpa diberikan bekal," terangnya.
Baca juga: Olahraga Ringan di Rumah untuk Bantu Cegah Corona