• Photo :
        • Kevin Lilliana dengan hijabnya.,
        Kevin Lilliana dengan hijabnya.

      Sahijab – Nama Kevin Lilliana mulai dikenal publik, setelah menjadi Runner-Up 1 di ajang kontes kecantikan Puteri Indonesia 2017. Karier wanita kelahiran Bandung 5 Januari 1996 itu pun kemudian melejit, dan menjadi salah satu presenter di salah satu televisi sswasta.

      Hingga akhirnya tanggal 2 Februari 2020, Kevin Lilliana memutuskan untuk melangsungkan pernikahan dengan Oskar Mahendra. Dan kini, pasangan ini pun sudah memiliki momongan yang sangat cantik, yang diberi nama Seraphine Zaylina Mahendra.

      Namun ada yang berubah dari penampilan Kevin Lilliana, yaitu memantapkan dirinya berhijrah dan mengenakan hijab. Dan di akun Instagramnya @kevinlln, ia menuliskan keterangan: "New me... Bismillahirahmannirrahim."

      Baca Juga: Style Hijab Sporty Ala Ratna Galih, Ibu dari Lima Anak

      Potret Kevin Lilliana Berhijab

      Berikut Sahijab rangkum beberapa potret dari juara Miss International 2017 yang sudah mantap untuk menutup auratnya. Seperti apa gaya hijabnya?

      1. Dalam unggahan fotonya di akun Instagram, Kevin Lilliana memantapkan dirinya akan mengenakan hijab. Ia menuliskan "New me..” dan unggahan ini pun diamini pengikutnya, dan mendoakan semoga tetap istiqomah dengan pilihannya.

      2. Potret Kevin Lilliana bersama dengan putri tercintanya Sera yang baru lahir beberapa minggu yang lalu, terlihat betapa besar rasa sayangnya.

      Baca Juga: Menurut Alquran dan Hadits soal Hijrah

      3. Momen saat Kevin Lilliana menyusui anaknya dengan botol yang dibuat khusus agar anak tidak tersedak.

      4. Kebersamaan Kevin Lilliana dengan suaminya yang mengenakan pakaian serba putih. Sangat memesona meskipun baru melahirkan anak pertamanya.

      5. Sebelum memutuskan untuk hijrah, Kevin Lilliana beberapa kali pernah mengunggah foto dirinya mengenakan hijab. Salah satunya saat menjelang bulan Ramadhan tahun 2020. Potret dirinya begitu memesona dengan pakaian hitam dan hijab dengan warna cerah.

      Baca Juga: Luna Maya Angkat Bicara soal Berhijrah di 2020

      Itulah beberapa potret dari Kevin Lilliana saat mengenakan hijab, semoga istiqomah dengan hijrahnya. Yuk kamu juga bisa mulai untuk hijrah dengan perlahan-lahan, dan mulai mengikuti sunnah Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan