• Photo :
        • Cara Mudah untuk Mengelola Stres,
        Cara Mudah untuk Mengelola Stres

      Matikan notifikasi media sosial Anda, jika perlu unfollow akun-akun yang membuat kecemasan Anda bisa muncul. Matikan juga notifikasi group Whatsapp dan notifikasi postingan di beranda Facebook, jika kedua hal itu sudah membanjiri Anda.

      3. Rajinlah mencuci tangan, tapi jangan berlebihan

      Bagi Lily Bailey, penulis buku Because We Are Bad, sebuah buku tentang hidup dengan OCD, takut kontaminasi adalah salah satu aspek dari gangguan obsesif kompulsifnya. Dia mengatakan saran tentang mencuci tangan bisa menjadi pemicu besar bagi orang yang telah pulih.

      "Ini benar-benar sulit karena saya sekarang harus melakukan beberapa perilaku yang telah saya hindari. Saya tetap berpegang teguh pada nasehat itu, tetapi sulit, mengingat bagi sata, sabun dan sanitiser dulunya adalah sesuatu yang sebanding dengan kecanduan," ujarnya.

      Charity OCD Action mengatakan masalah yang harus diwaspadai adalah fungsinya - misalnya, apakah pencucian sedang dilakukan untuk jumlah waktu yang disarankan untuk mengurangi risiko penyebaran virus - atau apakah itu dilakukan secara ritual dalam urutan tertentu untuk merasa "benar"?

      Bailey menunjukkan bahwa bagi banyak orang dengan OCD, menjadi lebih baik berarti bisa meninggalkan rumah. Jadi, permintaan mengisolasi diri dapat menghadirkan tantangan lain. "Jika kita terpaksa tinggal di rumah, kita punya banyak waktu. Padahal kebosanan dapat memperburuk OCD," katanya.

      4.Tetaplah terhubung dengan orang lain

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan