• Photo :
        • manfaat daun ketapang untuk kesehatan,
        manfaat daun ketapang untuk kesehatan

      Sahijab – Saat ini, banyak orang yang mencari daun ketapang banyak dicari, karena diyakini mempunyai banyak manfaat untuk merawat ikan cupang. Daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar asam (pH) air, sehingga mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur di sekitar akuarium.

      Namun, manfaat daun ketapang tidak hanya bermanfaat untuk ikan cupang saja. Daun ini juga memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh manusia. Daun ketapang yang memiliki nama latin Terminalia Catappa mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi dan memiliki sifat antiradang.

      Tidak hanya itu saja, daun ketapang juga memiliki kandungan flavonoid. Senyawa ini dikenal baik untuk melindungi tubuh dari berbagai macam jenis penyakit. Berikut ini Sahijab rangkum manfaat daun ketapang bagi kesehatan tubuh:

      Baca Juga: 5 Manfaat Daun Saga untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

      1. Mencegah Kanker

      Salah satu manfaat daun ketapang adalah untuk mencegah kanker menyerang tubuh. Hal tersebut dikarenakan daun jenis ini memiliki sifat antikarsinogenik.Senyawa antikarsinogenik dipercaya mampu untuk menurunkan kemungkinan terbentuknya sel kanker yang berada di dalam tubuh. Tidak hanya itu saja, ekstrak air daun ketapang pun dipercaya kuat memiliki potensi untuk menekan kanker paru-paru.

      2.  Mengurangi Hipertensi atau Darah Tinggi

      Selain untuk mencegah kanker, daun ketapang memiliki manfaat untuk mengurangi hipertensi atau darah tinggi. Penderita hipertensi bisa menggunakannya untuk mengatasi hipertensi atau tekanan darah yang tinggi. Caranya pun cukup mudah. Hanya dengan meminum air rebusan dari daun ketapang dan rasakan manfaatnya.

      3. Memperkuat Daya Ingat

      Daun ketapang juga bermanfaat untuk membuat otak dapat bekerja dengan optimal dan maksimal serta memperkuat daya ingat. Daya ingat yang berkurang bisa jadi dipengaruhi oleh banyak faktor. Misalnya usia, gizi, genetika atau otak yang jarang diasah. Untuk membantu mempertajam daya ingat, daun ketapang dapat dijadikan solusi.

      Dalam kandungan daun ketapang ini terdapat senyawa yang menjadikan otak bisa bekerja lebih optimal dan maksimal. Hanya dengan meminum air rebusan daun ketapang saja setiap hari secara rutin, maka daya ingat akan meningkat tajam.

      Baca Juga: 7 Khasiat Daun Salam yang Wajib Kamu Ketahui untuk Kesehatan

      4. Menyembuhkan Penyakit Kulit

      Ekstrak daun ketapang dapat membantu penyembuhan penyakit kulit. Khasiat daun ketapang bagi kesehatan yang selanjutnya adalah menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit seperti kadas, kurap, gatal, dan juga jamur. Cara penggunaannya juga sangat mudah, yaitu dengan melumat daun hingga saripati daun keluar. Lalu, daun yang telah dilumat tersebut dioleskan pada tubuh hingga masalah penyakit kulit teratasi.

      5. Membantu Mengobati Hepatitis

      Salah satu manfaat dari daun yang memiliki nama lain Terminalia Catappa ini adalah diduga bisa membantu pengobatan hepatitis. Daun ketapang yang sudah gugur dari pohonnya sangat kata dengan kandungan flavonoid.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan