• Photo :
        • Ilustrasi siklus haid tidak lancar.,
        Ilustrasi siklus haid tidak lancar.

      Sahijab – Pastinya setiap wanita yang sedang menstruasi mengalami rasa sakit, lalu bagaimana cara menghilangkan kram perut yang efektif? Kondisi tersebut secara medis dikenal dengan dysmenorrhea ini tergolong umum terjadi. Kondisi kram pada perut saat haid dapat menggangu aktivitas karena rasa sakitnya.

      Kram perut dapat terjadi karena tubuh mengalami perubahan saat menstruasi. Selama periode ini, kontraksi dinding rahim lebih kuat dari biasanya. Kontraksi ini terjadi agar lapisan rahim bisa mengalirkan darah menstruasi.

      Ketika dinding rahim berkontraksi, rahim juga akan menekan pembuluh darah yang melapisi rahim, sehingga bisa memutus aliran darah yang sedang mengantarkan oksigen ke rahim. Putusnya aliran darah akan menyebabkan rendahnya kadar oksigen dalam rahim, kondisi ini kemudian membuat jaringan yang ada di rahim mulai memproduksi zat kimia bernama prostaglandin, yang memicu rasa sakit.

      Efek kram perut yang dialami wanita saat haid berbeda-beda. Ada yang merasa biasa-biasa saja dan ada juga yang merasakan sakit hingga mengganggu kegiatan sehari-hari. Namun jangan khawatir, karena kram perut saat haid bisa kamu atasi sendiri dengan mudah. Berikut ini Sahijab sajikan dari berbagai sumber kesehatan cara mengatasi perut kram saat datang bulan atau haid:

      Baca Juga: 6 Kesalahan Umum yang Sering Dilakukan Wanita Saat Menstruasi

      1. Rutin Mengkonsumsi Air Putih

      Pastinya Anda sudah mengetahui bahwa minum air putih banyak manfaatnya, termasuk untuk mengurangi nyeri haid. Air putih hangat biasanya lebih baik untuk mengatasi kram, karena cairan hangat meningkatkan kelancaran peredaran darah ke kulit dan membantu merelaksasikan otot yang kram. 

      2. Kompres Dengan Air Hangat

      Dengan mengompres dan menempelkan handuk hangat atau botol berisi air hangat ke area perut yang kram saat haid dapat meredakan rasa sakit serta sensasi hangat tersebut dapat membuat seseorang lebih rileks. Sebuah penelitian yang telah dilakukan kepada 147 wanita berusia 18 hingga 30 tahun yang memiliki siklus menstruasi teratur menemukan bahwa heat patch pada suhu 40 derajat Celsius sama efektifnya dengan ibuprofen. Jika tidak memiliki botol air panas atau bantal pemanas, Anda bisa memilih untuk mandi air hangat atau gunakan handuk panas.

      3. Melakukan Olahraga

      Salah satu cara untuk mengatasi perut keram saat haid atau menstruasi dengan melakukan olahraga. Saat Anda berolahraga, tubuh Anda mengeluarkan endorfin yang merupakan zat memiliki fungsi sebagai painkiller dan peningkat mood secara natular.

      Aktivitas seperti berjalan-jalan dapat membantu Anda mengurangi rasa sakit saat menstruasi. Yoga juga merupakan pilihan olahraga yang baik untuk merangsang tubuh Anda mengeluarkan endorfin. Selain sebagai painkiller dan peningkat mood, berolahraga juga bisa membantu Anda melancarkan peredaran darah ke organ reproduktif Anda, melepas stress, dan relaksasi.

      Baca Juga: 5 Minuman yang Baik Saat Haid, Redakan Nyeri dengan Cepat

      4. Melakukan Pijatan Di Area Yang Sakit

      Untuk mengatasi kram perut saat haid, kamu bisa memijat lembut area perut bawah dengan gerakan memutar secara perlahan. Kamu bisa menambahkan minyak aromaterapi ketika memijat, yang dapat membuat kamu merasa lebih rileks.

      5. Memilih Makanan Rendah Lemak

      Ketika mengalami kram saat menstruasi, kamu bisa mengonsumsi makanan yang rendah lemak dan kaya serat, seperti buah-buahan, sayuran hijau, kacang-kacangan, dan biji-bijian utuh. Disarankan untuk menghindari makanan berlemak, goreng-gorengan, atau makanan cepat saji.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan