• Photo :
        • Ilustrasi berpuasa.,
        Ilustrasi berpuasa.

      Sahijab – Bagaimana cara mengobati kanker dengan menggunakan bahan alami menurut dr Zaidul Akbar? Salah satu penggagas Jurus Sehat Rasullulah (JSR) serta penceramah ini mengungkapkan bahwa penderita kanker dapat melakukan suatu cara untuk mengatasi penyakit tersebut tanpa harus ke rumah sakit.

      Pada dasarnya semua jenis kanker memang membutuhkan penanganan medis secara khusus. Namun dr. Zaidul akbar mengatakan bahwa ada beberapa penanganan kanker juga dapat didampingi terapi herbal dan perbaikan pola hidup.

      dr. Zaidul akbar memberikan suatu tips atau saran kepada pasien kanker untuk melakukan detoksifikasi atau metode untuk membersihkan racun dan zat berbahaya dalam tubuhnya, seperti berpuasa. Berpuasa merupakan satu cara untuk membersihkan dan menghentikan penyebaran tumor atau kanker. Dengan berpuasa maka sel-sel yang mempengaruhi kekebalan tubuh akan diperbaharui.

      Baca Juga: Rahasia Membakar Lemak Tanpa Olahraga ala dr Zaidul Akbar

      "Berpuasa itu merupakan cara yang paling bagus bersihkan bahkan menghentikan penyebaran tumor atau kanker," tutut dr. Zaidul Akbar.

      Selanjutnya dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk melakukan pengobatan sesuai sunnah Nabi yaitu bekam. Bekam dapat mengeluarkan darah kotor ke permukaan kulit, serta membuang racun yang ada di dalam tubuh akan hilang dengan keluarnya darah kotor tersebut.

      "Bekam juga sangat baik dalam menguatkan sistem imun tubuh kita," ujar dr. Zaidul Akbar.

      Sebagaimana diungkapkan oleh dr. Zaidul Akbar air kelapa berguna untuk mendukung fungsi tubuh, dan menangkal radikal bebas serta berguna untuk menambah stamina.

      "Jangan minum air kemasan, tapi minum air kelapa. Kita berdoa semoga kita semua diberikan kesehatan oleh Allah SWT dan disembuhkan segala penyakit nya," tambahnya.

      Baca Juga: Menghilangkan Selangkangan Hitam dan Rasa Gatal ala dr Zaidul Akbar

      dr. Zaidul Akbar menambahkan langkah selanjutnya yaitu menghentikan sementara makanan dan minuman olahan atau process food yang biasanya mengandung pewarna dan pengawet agar tahan lama. Selama tiga bulan saat sedang puasa, dr. Zaidul Akbar memberikan saran untuk mengubah pola makan menjadi berbasis tumbuhan atau plant based diet.

      "Itu makanan berbasis tumbuh-tumbuhan dulu, itu insyaAllah akan sangat membantu dan bukan saya mengajarkan vegetarian, tapi saya mengajarkan untuk memperbaiki keseimbangan oksidasi dalam tubuh kita dengan plant based diet, sayur organik buah organik," lanjut dr. Zaidul Akbar

      mengingatkan pentingnya pikiran yang sehat untuk melawan kanker, sehingga disarankan mendekatkan diri kepada sang pencipta dengan berdzikir dan membaca alquran.

      "Tenangkan hati dan pikiran itu akan sangat membantu dan perbanyak baca Alquran dan kebaikan lain. Itu sudah 50 persen akan sangat membantu penyembuhan," pungkas dr. Zaidul.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan