• Photo :
        • Tawaf di masa pandemi dengan melakukan social distancing.,
        Tawaf di masa pandemi dengan melakukan social distancing.

      Sahijab – Tawaf adalah salah satu rukun yang ada di dalam ibadah haji dan umrah. Dalam situasi normal, orang-orang akan berdesak-desakan terutama dekat dengan Ka'bah.

      Tetapi di masa pandemi saat ini, di mana jemaah ibadah haji sangat terbatas, tawaf pun terlihat sangat renggang. Penampakan seperti ini tentu sangat jarang sekali terlihat, namun demi meminimalkan penyebaran virus corona harus dilakukan.

      Dikutip Sahijab dari akun Twitter Haramain Sfarifain memperlihatkan sebuah video yang jarang sekali terlihat. Di mana para jemaah saling berjarak saat ibadah tawaf dalam ritual ibadah haji.

      Baca Juga: Tiga WNI Lolos Seleksi Haji 2020, Berprofesi Guru dan Perawat

      "Tawaaf yang luar biasa dan belum pernah terjadi sebelumnya di Masjid Haram dilakukan oleh Hujjaj hari ini di Hari Tarwiyah," tulisnya di akun Twitter.

      Tawaf dalam Ibadah Haji dan Umrah

      Tawaf adalah ibadah yang dilakukan dengan berkeliling Ka'bah di Masjidil Haram sebanyak 7 kali, dalam ibadah Haji atau Umrah.

      Syarat tawaf sendiri adalah suci dari hadas, memakai pakaian ihram dan suci dari najis. Di mulai sejajar dengan Hajar Aswad.

      Disunnahkan untuk berjalan kaki, memendekkan langkah, berjalan dengan cepat sambil mengucapkan Allahu Akbar. Dan salah satu sunnahnya adalah mencium Hajar Aswad, namun kali ini tidak diperbolehkan.

      Jenis tawaf sendiri ada 5, pertama adalah tawaf qudum atau tawaf selamat datang dan dilakukan ketika baru sampai di Tanah Suci. Kemudian ada tawaf ifadhah yang merupakan salah satu rukun dalam Ibadah Haji.

      Baca Juga: Jalur Tawaf di Kabah Dipasangi Stiker Jaga Jarak Dua Meter

      Lalu ada tawaf sunnah, bebas dilakukan kapan pun semata-mata mencari ridho Allah Ta'ala. Lalu ada tawaf nazar, yang dilakukan karena telah berniat atau berjanji sebelumnya. Dan terakhir adalah tawaf Wada, atau tawaf selamat tinggal. Dilakukan ketika selesai atau akan meninggalkan Tanah Suci.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan