Sahijab – Manfaat lemon untuk diet banyak dipercaya oleh orang-orang saat ini. Diet adalah sebuah usaha guna menurunkan berat badan supaya lebih ideal dan juga sehat. Tapi, sayangnya banyak yang melakukan diet ekstrim misalnya dengan menahan lapar dan bahkan tidak makan sama sekali.
Hal ini dilakukan untuk memperoleh penurunan berat badan secara signifikan dalam waktu yang cukup singkat. Padahal hal ini justru berbahaya bagi tubuh dan bisa menimbulkan penyakit serius. Oleh sebab itu, penting untuk selalu memperhatikan diet sehat.
Selain itu, kamu dapat memulai diet sehat dengan makanan yang kaya akan vitamin dan baik untuk pencernaan salah satunya adalah dengan mengonsumsi perasan air lemon. Satu buah lemon mengandung vitamin C, asam sitrat, kalsium, asam folat, vitamin B5, B3, B1, B2, zat besi, kalium, fosor dan lain sebagainya
Baca Juga: Rutinkan Konsumsi Air Lemon Setiap Pagi, Manfaatnya Dahsyat