Bagi sebagian perempuan, menyusui bisa jadi melelahkan. Dan jika ibu sedang berpuasa, kelelahan itu bisa menjadi berlipat rasanya. Jadi, beristirahatlah sesering mungkin agar energi tetap terjaga.
Bisa saja ibu tak merasa ada masalah dengan berpuasa, namun pantau terus kondisi bayi. Jika popoknya selalu basah, pup berwarna hijau, berat badan turun, dan gangguan kesehatan lain, segera ke dokter untuk mendapatkan nasihat medis.
Keputusan untuk berpuasa atau tidak, ada di tangan ibu. Jika anak sudah cukup usia dan kesehatannya sangat baik, puasa tak akan membawa dampak besar. Tapi jika bayi Anda berusia di bawah enam bulan, ibu bisa memilih untuk tidak berpuasa. Selamat menyambut datangnya Ramadhan.