• Photo :
        • Jahe,
        Jahe

      Sahijab – Ternyata manfaat masker jahe untuk wajah sangat luar biasa, dan masih jarang yang menggunakannya untuk perawatan wajah, kulit serta rambut.

      Jahe memang memiliki reputasi sebagai rempah dan obat untuk beragam penyakit terutama pernapasan. Selama berabad-abad, jahe juga telah menjadi obat rumahan.

      Dan itu sangat mudah untuk dilakukan, cukup tambahkan beberapa irisan jahe segar ke dalam teh atau air panas akan meredakan mual, kembung dan lainnya. Tapi bagaimana cara mendapatkan manfaat masker jahe untuk wajah?

      Baca Juga: 5 Manfaat Masker Beras Kencur untuk Wajah, Jerawat Hilang Kulit Mulus

      Dikutip Sahijab dari Byrdie, berikut cara memanfaatkan jahe untuk perawatan wajah, kulit dan juga rambut.

      Manfaat Masker Jahe untuk Wajah

      Memudarkan Bekas Luka

      Memiliki kadan antioksidan yang tinggi, jahe dapat mengurangi munculnya bekas luka hipopigmentasi. Ini adalah bekas luka yang berwarna putih atau jauh lebih cerah dari warna kulit Anda.

      Cukup oleskan seiris jahe segar ke area kulit luka, dan biarkan airnya mengering. Lakukan ini sekali atau dua kali sehari, setiap hari. Dan Anda akan mulai melihat perubahannya dalam beberapa minggu. Dalam beberapa bulan, bekas luka hampir tidak terlihat.

      Meremajakan Kulit

      Baik mengonsumsi jahe dan mengoleskannya secara topikal memiliki manfaat anti-penuaan atau meremajakan kulit. Jahe mengandung sekitar 40 sifat antioksidan, yang mencegah kerusakan radikal bebas dan melindungi dari penuaan. Ini juga meratakan warna kulit dan meningkatkan elastisitas.

      Cara membuat masker jahe untuk wajah adalah siapkan bagian yang sama dari jahe parut atau bubuk, madu dan jus lemon segar. Campurkan hingga halus, kemudian oleskan di wajah dan biarkan selama 30 menit. Lalu bilas untuk melihat kulit bercahaya. Anda juga bisa merebus tiga bahan yang sama tersebut untuk membuat tehnya dan diminum.

      Baca Juga: Manfaat Vitamin E untuk Wajah, Rahasia Kulit Lembut dan Halus

      Manfaat Jahe untuk Rambut

      Mempercepat Pertumbuhan

      Tidak hanya untuk kulit, manfaat jahe untuk rambut juga luar biasa hebatnnya dan mungkin mengejutkan. Jahe akan meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala, yang penting untuk merangsang pertumbuhan rambut.

      Banyaknya vitamin, mineral dan asam lemak di dalam jahe juga memperkuat helai rambut dan memerangi kerontokan rambut. Cobalah membuat masker rambut dari jahe parut dan minyak jojoba dengan perbandingan yang sama. Dan pijatkan ke rambut Anda, konsentrasikan pada kulit kepala. Setelah 30 menit, bilas dan keramas rambut seperti biasa.

      Menghilangkan Ketombe

      Sifat antiseptik jahe menjadikannya obat yang sangat baik untuk ketombe. Pijat minyak jahe atau campuran dua bagian jahe parut dan tiga bagian minyak zaitun atau minyak wijen ke kulit kepala. Dan biarkan selama 15 sampai 25 menit. Lakukan ini dua kali seminggu, dan Anda akan terbebas dari ketombe.

      Manfaat Jahe untuk Kulit

      Mengurangi Selulit

      Selain sifat detoksifikasi dan penyegarannya, jahe juga dikenal dapat mengurangi selulit. Merangsang sirkulasi dan mengencangkan kulit Anda dengan lulur lemon jahe penghilang selulit.

      Caranya campurkan 1/2 cangkir gula, 1/4 cangkir minyak zaitun, 2 sendok makan jahe parut, dan kulit lemon. Oleskan ke bagian tubuh di mana selulit terlihat. Biarkan hingga kering, lalu bilas. Anda bisa menyimpan sisanya di lemari es hingga seminggu.

      Baca Juga: 8 Manfaat Buah Bit untuk Kecantikan, Si Merah yang Bikin Kinclong

      Itulah manfaat masker jahe untuk wajah, rambut dan juga kulit sebagai bagian dari perawatan harian Anda.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan