• Photo :
        • Buah lemon,
        Buah lemon

      Sahijab – Apa saja khasiat kulit lemon untuk melawan radikal bebas bisa Anda gunakan sebagai salah satu alternatif menjaga kesehatan? Sebelumnya harus kita ketahui, lemon merupakan salah satu buah yang cukup digemari oleh semua kalangan.

      Buah lemon sering banyak dikonsumsi oleh masyarakat, karena memiliki banyak manfaat. Rasanya yang asam membuat lemon jarang dikonsumsi langsung, sehingga sering dicampur dengan makanan atau minuman lain, seperti salad atau teh hangat, untuk memberikan cita rasa yang segar.

      Lemon juga biasa dikonsumsi dengan cara memeras dan mengambil jus serta ditambahkan air. Ada juga yang mendapatkan manfaat air lemon dengan memasukkan irisan lemon pada air putih, dan menjadikannya sebagai infused water.

      Baca Juga: Manfaat Infused Water Lemon dan Chia Seeds untuk Terapi Hipertensi

      Manfaat lemon begitu digemari karena dipercaya karena memiliki khasiat untuk meningkatkan suasana hati, tingkat energi, sistem kekebalan tubuh dan kesehatan metabolisme. Sejak dahulu, lemon sudah lama menjadi alternatif pengobatan rumahan untuk mengatasi berbagai macam penyakit, seperti batuk, pilek, gangguan pencernaan, dan terapi pencegahan batu ginjal.

      Manfaat Kulit Lemon untuk Kesehatan

      Biasanya orang mengkonsumsi lemon hanya mengambil dari buahnya saja. Namun, kulit lemon bergizi tinggi dan memiliki khasiat di berbagai manfaat kesehatan. Mulai dari vitamin C, mineral, dan seratnya, kulit lemon tak bisa Anda buang begitu saja. Demikian pula dengan kandungan D-limonene-nya yang memiliki sifat antioksidan.

      Molekul antioksidan sangat penting untuk kesehatan, karena efeknya untuk melawan radikal bebas. Radikal bebas bisa terjadi saat tubuh menggunakan oksigen, sekitar 1-2 persen sel-sel akan menjadi rusak dan berubah menjadi radikal bebas. 

      Radikal bebas merupakan sebutan untuk sel-sel rusak yang dapat menyebabkan kondisi negatif tertentu. Dikatakan “bebas” karena sel-sel ini kehilangan molekul penting yang membuat mereka dapat mendatangkan kerusakan, jika bertemu dengan molekul lain. Tidak hanya merusak sel lain, radikal bebas juga tidak jarang merusak DNA yang menjadi benih tumbuhnya penyakit.

      Satu sel yang rusak dapat dengan cepat merusak sel lain. Saat DNA berubah, sel tersebut bisa bermutasi dan berkembang secara tidak normal dengan cepat. Proses inflamasi dan cedera juga dapat memproduksi radikal bebas. Kandungan vitamin C dalam air lemon yang tinggi memiliki sifat antioksidan kuat. Manfaat lain, membantu tubuh menyerap zat besi dari makanan dan berkontribusi pada penyembuhan luka.

      Baca Juga: Rutinkan Konsumsi Air Lemon Setiap Pagi, Manfaatnya Dahsyat

      Kulit lemon mengandung zat bermanfaat dan merupakan sumber senyawa tanaman yang disebut flavonoid. Kandungan ini memiliki sifat antioksidan yang membantu melindungi sel-sel dari kerusakan.

      Flavonoid dari buah-buahan jeruk terutama lemon sering dikaitkan dengan manfaat untuk sirkulasi darah, sensitivitas insulin dan aspek-aspek lain dari kesehatan metabolisme. Flavonoid lemon juga berpotensi mengurangi stres dan kerusakan oksidatif.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan