Jakarta – Perayaan hari raya Idul Adha tak terlepas dari kulineran olahan daging seperti gulai, tongseng, hingga sate. Namun kamu perlu waspada jika berlebihan mengkonsumsi daging karena bisa menyebabkan kolesterol tinggi.
Tingginya kadar kolesterol dalam darah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. Untuk mengatasi masalah ini, dokter sering meresepkan obat-obatan seperti simvastatin.
Dalam artikel ini, akan membahas secara detail tentang simvastatin, termasuk cara kerjanya, manfaatnya, dan hal-hal yang perlu diperhatikan saat mengonsumsinya. Yuk simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Simvastatin adalah obat yang termasuk dalam kelas statin. Statin adalah jenis obat yang bekerja dengan menghambat enzim yang terlibat dalam produksi kolesterol dalam tubuh.
Simvastatin digunakan untuk mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida dalam darah, serta meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL).