Sahijab – Pandemi COVID-19 sudah 2 tahun melanda dan tak kunjung usai, jadi Anda harus mencari tips menjaga kesehatan mental. Hal ini karena pandemi berdampak bagi semua orang, misalnya cara kita berinteraksi dengan orang lain saat bekerja, belajar, dan banyak aspek lainnya dalam kehidupan.
Jika Anda merasa tidak baik-baik, sering merasa sedih, tertekan, khawatir, bingung, cemas, atau marah selama pandemi ini sebenarnya adalah hal yang wajar. Ini karena pandemi bisa merubah perilaku seseorang. Namun bagi sejumlah orang, rasa tertekan akibat pandemi ini akan membuat seseorang mengalami gangguan kesehatan mental.
Salah satu gejala yang sering terjadi adalah meningkatnya rasa kesepian, dan kurangnya berinteraksi sosial. Di mana ini dapat menjadi faktor risiko untuk gangguan kesehatan mental. Serta dengan adanya kecemasan mengenai kesehatan, terutama orang terdekat yang berada di lingkungan kita.
Baca Juga: Tips Pola Makan Vegetarian untuk Penderita Diabetes
Menurut studi yang telah dilakukan, orang-orang yang sudah memiliki lingkaran sosial yang terbatas pada saat sebelum pandemi lebih rentan terhadap masalah psikis. Hal ini disebabkan, jumlah teman atau keluarga yang bisa diajak komunikasi di saat pandemi covid-19 lebih terbatas.
Berikut ini Sahijab rangkum bagaimana tips kesehatan mental Anda di saat pandemi covid-19 ini:
Dengan adanya kemajuan teknologi khususnya pada bidang komunikasi. smartphone menjadi salah satu pilihan untuk dapat tetap terhubung dengan sesama meskipun secara tidak langsung. Anda bisa menggunakan fitur telepon, sms, sosial media, video call, dan lain sebagainya.
Disarankan agar Anda menggunakan waktu ini untuk berhubungan dengan orang-orang terdekat Anda. Cobalah untuk menjalin komunikasi dengan orang-orang yang sudah lama tidak Anda dengar. Atau orang-orang di sekitar Anda yang kemungkinan besar terisolasi saat ini, yang mungkin bisa terkena gangguan kesehatan mental.
Walaupun tetap aktif menggunakan smartphone untuk kegiatan sehari-hari. Namun, Anda juga disarankan untuk memilih sumber berita dan media Anda dengan hati-hati, terutama jika beberapa informasi yang Anda terima ternyata berita hoaks.
Hal ini akan membuat kesehatan mental Anda semakin terganggu. Memilih satu atau dua sumber informasi yang baik dan pemilihan media yang terpercaya bisa membantu Anda agar tidak mudah terpengaruh maupun percaya dari berita bohong.
Baca Juga: 3 Tips Mengurangi Konsumsi Gula, Kenali Bahaya ini
Dengan adanya pembatasan sosial akibat pandemi COVID-19, kini segala kegiatan baik bekerja maupun belajar dilakukan di rumah. Hal ini bisa berdampak negatif, dikarenakan kebiasaan tidur yang tidak sehat seperti tidur lebih siang dan bangun lebih siang.
Perubahan pada siklus tidur Anda sekarang dapat terus memengaruhi suasana hati Anda di minggu-minggu dan bulan-bulan mendatang dan membuat kesehatan mental anda terganggu. Anda juga bisa melakukan aktivitas yang postif seperti olahraga untuk merubah pola tidur anda menjadi lebih baik.