• Photo :
        • Ustadz Dr. Zaidul Akbar,
        Ustadz Dr. Zaidul Akbar

      Sahijab – Bagaimana cara hidup sehat yang baik untuk dilakukan? Salah satu praktisi kesehatan serta penceramah yang dikenal memiliki resep JSR (Jurus Sehat Rasullulah) dr Zaidul Akbar mengungkapkan terdapat cara hidup sehat yang dapat Anda lakukan agar terhindar dari berbagai jenis penyakit dan menjaga kesehatan .

      Menurut dr Zaidul Akbar menyebutkan bahwa pola makan dan gaya hidup dapat mempengaruhi kondisi kesehatan tubuh Anda. Maka dari itu, beliau mengatakan jika Anda menerapkan pola hidup yang seimbang, maka hidup sehat dapat tercipta dengan sendirinya.

      dr. Zaidul Akbar juga menjelaskan terdapat kunci hidup sehat yaiut dengan konsistensi seseorang dalam menjalani gaya hidupnya sehari-hari. Hal ini disampaikan dr Zaidul Akbar melalui instagram pribadinya @zaidulakbar yang dikutip Sahijab.

      "Kuncinya, banyak hal baik dalam hidup memang harus dipaksakan dulu, hingga menjadi sebuah kebiasaan. Karena ujung-ujungnya ini tentang kebiasaan, dan kita akan dimatikan sesuai kebiasaan sabda Rasulullah," kata dr. Zaidul Akbar.

      Baca Juga: Stop Konsumsi Makanan ini, dr Zaidul Akbar: Memicu Penyakit!

      dr Zaidul Akbar mengatakan setidaknya, terdapat 5 aktivitas yang dapat Anda lakukan sebagai cara hidup sehat yang bisa dicoba untuk dan di terapkan menjadi sebuah kebiasaan, antara lain:

      1. Olahraga minimal 10 menit setiap hari
      2. Baca buku minimal 1 lembar setiap hari
      3. Menulis apapun minimal 1 paragraf setiap hari
      4. Baca tasbih, tahmid, tahlil dan dzikir minimal 5 menit setiap hari
      5. Konsumsi makanan dan minuman sehat 1 macam setiap hari.

      Baca Juga: Atasi Sinus, Pilek dan Flu, dr Zaidul Akbar: Gunakan Bahan Ini!

      "Dengan melakukan 5 kebiasaan dengan anjuran minimal per harinya, akan lebih baik daripada tidak sama sekali," kata dr. Zaidul Akbar.

      dr. Zaidul Akbar juga menyebutkan bahwa , dengan mulai melakukan 5 kebiasaan baik tersebut, akan membuat tubuh menjadi lebih sehat.

      "Maka perbanyaklah kebiasaan baik, sehingga tidak ada kesempatan bagi kita untuk melakukan hal yang tidak baik, yang bisa menimbulkan masalah kesehatan," kata dr Zaidul Akbar.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan