Sahijab Tips – Setiap wanita akan merasakan sakit yang berbeda-beda saat menstruasi atau haid, mulai dari yang ringan hingga berat sampai tidak bisa melakukan aktivitas. Kram menstruasi adalah bagian tak terpisahkan dari setiap bulan untuk wanita, namun dengan latihan tertentu bisa meredakan rasa sakit.
Hanya berbaring di tempat tidur pun seharian, tidak akan bisa menghilangkan rasa sakit yang mungkin Anda rasakan. Dan menurut para ahli, olahraga salah satu cara terbaik untuk mengatasi kram menstruasi! Beberapa ahli mengklaim bahwa olahraga membantu mengurangi kram menstruasi yang dipicu oleh prostaglandin.
Ini merupakan senyawa lipid aktif dalam tubuh kita. Mereka membatasi pembuluh darah di rahim, menyebabkan lapisan otot berkontraksi, sehingga menyebabkan kram menstruasi yang menyakitkan. Dikutip dari laman Healthshots, beberapa latihan ini dapat membantu mengurangi kram menstruasi.
Berikut adalah beberapa latihan yang bisa Anda coba saat kram menstruasi: