• Photo :
        • Biji labu.,
        Biji labu.

      Sahijab – Penderita diabetes penting untuk mengatur kadar gula darah dalam tubuh, terutama memilih makanan sehat dan baik. Jika tidak, kenaikan gula darah dapat merusak kesehatan secara keseluruhan jika tidak dikelola dengan baik.

      Untungnya, beberapa makanan dapat membantu memfasilitasi proses ini dengan menurunkan gula darah secara signifikan, ketika dimasukkan ke dalam pola makan. Mengelola gula darah juga sangat penting untuk mencegah diabetes, bagi Anda yang memiliki risiko tinggi diabetes.

      Dan salah satu makanan kaya antioksidan yang bisa rutin dikonsumsi untuk menurunkan kenaikan kadar gula darah adalah biji labu. Menurut laman Healthline, biji labu kaya akan karbohidrat yang disebut polisakarida, yang telah menunjukkan efek pengaturan gula darah yang cukup kuat.

      Baca Juga: 10 Cara Menurunkan Gula Darah yang Tinggi dengan Alami dan Sehat

      Perawatan dengan biji labu terbukti secara signifikan menurunkan kadar gula darah, baik dalam penelitian pada manusia maupun hewan. Di mana biji labu sangat bergizi dan dikemas dengan antioksidan kuat.

      Biji labu juga mengandung protein dan lemak, yang menjadikannya pilihan yang baik untuk menurunkan gula darah setelah makan.

      Menurut satu studi 2018, mengonsumsi 50 gram biji labu dapat mengurangi gula darah pasca makan hingga 35 persen. Biji labu memiliki potensi sebagai makanan hipoglikemik, yang layak untuk dikonsumsi secara rutin.

      Di dalam biji labu juga terdapat magnesium, yang memiliki efek hampir sama. Termasuk menurunkan risiko terkena diabetes, pada individu yang memiliki keturunan diabetes.

      Dalam penelitian lain juga merekomendasi konsumsi makanan dengan yang memiliki magnesium, seperti biji-bijian, kacang-kacangan dan sayuran berdaun hijau.

      Biji labu juga kaya serat, yang membantu memperlambat penyerapan gula darah oleh tubuh. Inilah sebabnya mengapa biji sering direkomendasikan untuk menstabilkan kadar gula darah, yang bisa sangat berguna bagi penderita diabetes.

      Kandungan vitamin E dan karotenoidnya juga dapat mengurangi peradangan, yang merupakan ciri khas dari banyak penyakit termasuk diabetes.

      Baca Juga: Bolehkah Penderita Diabetes Mengganti Gula dengan Madu?

      Semua nutrisi ini juga baik untuk menjaga kesehatan jantung. Baik biji labu dan minyaknya, telah terbukti menurunkan kolesterol tinggi dan hipertensi.

      Selain itu, rutin juga berolahraga yang dapat memberikan efek jangka panjang pada gula darah.

      Berita Terkait :
  • Trending

    Obrolan

Jangan Lewatkan